Jumat, 02 November 2018

Demi Masa

#Sedekah_Puisi


demi masa yang tak terbilang
semua jiwa jiwa melintas musti pulang
siapa punya hitung hitungan
demi masa, segera tuntaskan
sebelum sesal demi sesal berkejaran
sedang kesempatan telah tumbang

sudah kususun jalan jalanku
petak petak ragu dan gamang mencengkeram
pada puasa aku berserah
apakah langkahku jalan mapan
ataukah jalan gamang
demi masa, aku tak ingin tumbang
sedang batin masih demikian kerontang

demi masa, aku ingin bersujud tanpa hitungan
menjelang jemputan pulang


Jogja, 10 Juni 2018

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

HUJAN PAGI

 hujan pagi di musim kemarau dan bulir padi usai dituai aroma tanah basah dan kelepak burung sesayup daun yang kuyup menggurat rautmu di pel...